Sebab itu janganlah kamu kuatir akan hari besok, karena hari besok mempunyai kesusahannya sendiri. Kesusahan sehari cukuplah untuk sehari.” Mat 6:34
aku menemukan kutipan firman diatas pada waktu masih kelas 2 SD,pada waktu itu guru agama di sekolahku ngasih PR yang aku sendiri tidak bisa mengerjakannya, akhirnya aku membuka alkitab terjemahan lama dan aku menemuka sebuah ayat yang sarat banyak makna itu. Kutipan firman diatas telah mengindoktrinasiku sejak kecil. kita tidak perlu kawatir akan hidup kita di hari esok karena semua itu sudah TUHAN tanggung.
sampai usia dewasa sekarang saya tidak pernah khawatir tentang masa depan yang akan datang, apa yang akan saya butuhkan besok hari Tuhan pasti akan cukupi semuanya. seandainya hari ini saya tidak punya uang satu rupiahpun saya tidak akan khawatir sedikitpun karena saya yakin kekawatiran yang saya punya hanya menambah saya sengsara.
ketika teman2 saya pada bingung tentang kehidupannya mendatang.. besok makan apa.. bagaimana karir saya.. siapa jodoh saya.. percayalah Tuhan sudah menyiapkan semuanya itu untuk kita.
lihatlah burung-burung diangkasa mereka tidak pernah menanam tapi mereka tidak pernah kuwatir akan kelangsungan hidup mereka karena Tuhan telah menyediakannya buat mereka... bukankah kita lebih pintar daripada burung2 itu...
kita tidak perlu kuatir akan apa yang kita perlukan esok hari...hanya orang yang tidak berimanlah yang selalu kuatir akan hidupnya di esok hari..
JLU (john LOPH U..hehehehe).. Tuhan memberkati..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar